Bicara tentang body goals, siapa sih yang tidak menginginkannya? Body goals merupakan keinginan bagi setiap orang. Untuk mencapai body goals itu tidaklah mudah, tetapi bisa didapatkan ketika berusaha. Salah satunya yaitu dengan cara melakukan aktivitas latihan fisik dan kebugaran jasmani secara rutin.
Untuk melakukan latihan tersebut, Anda bisa mengunjungi gym yang memiliki fasilitas baik untuk mendukung proses latihan Anda. Kebanyakan dari tempat gym juga memiliki pelatih yang profesional sehingga gym menjadi tempat yang aman untuk melakukan latihan fisik. Pada artikel ini, akan dijelaskan seputar informasi mengenai gym beserta rekomendasi gym di Tembalang.
Contents
Manfaat Gym untuk Kesehatan
Sebenarnya, manfaat dari gym ini tidak hanya untuk mencapai body goals saja. Namun, gym juga mempunyai manfaat yang baik untuk kesehatan Anda. Ada banyak sekali manfaat kesehatan yang diperoleh jika Anda melakukan gym secara rutin. Apa sajakah itu? berikut adalah penjelasannya.
- Peningkatan Kebugaran Jasmani
Dengan melakukan latihan secara rutin di gym membantu meningkatkan kekuatan otot dan kebugaran kardiovaskular. Sehingga dapat memperbaiki daya tahan tubuh, menjaga keseimbangan, serta meningkatkan fleksibilitas dan koordinasi. - Pengendalian Berat Badan
Melakukan aktivitas gym dapat membakar kalori yang ada pada tubuh Anda serta meningkatkan metabolisme tubuh. Selain itu juga dapat membakar lemak lebih efektif sehingga dapat membantu dalam mengendalikan berat badan Anda. - Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah
Aktivitas kardiovaskular seperti berlari di treadmill dapat memperkuat jantung dan meningkatkan sirkulasi darah. Hal ini dapat membantu Anda supaya terjaga dari risiko penyakit jantung. - Menghindari Stress
Seperti yang Anda ketahui bahwa olahraga merupakan aktivitas yang dapat mengurangi stress dan juga merelaksasi tubuh Anda. Oleh karena itu, disarankan untuk mengisi waktu luang dengan berolahraga supaya menghindari pikiran negatif dan juga kecemasan. - Meningkatkan Kekuatan Otot dan Tulang
Latihan beban di gym, seperti angkat beban juga dapat membantu membangun dan memperkuat otot. Dengan seperti itu, otot Anda akan menjadi lebih kuat dan mencegah terjadinya risiko osteoporosis.
Jenis-Jenis Alat Gym
Apakah sekarang Anda tertarik untuk melakukan gym? Jika Anda tertarik, alangkah baiknya jika Anda mengenal jenis-jenis alat gym terlebih dahulu. Hal tersebut dilakukan supaya nantinya Anda tidak bingung untuk menggunakan alat gym yang sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan Anda. Berikut merupakan jenis-jenis dari alat gym.
Treadmill
Treadmill merupakan salah satu alat gym yang populer dan mudah untuk digunakan. Alat ini dirancang untuk mensimulasikan aktivitas berlari atau berjalan di tempat. Treadmill terdiri dari permukaan untuk berjalan yang dilengkapi dengan alas yang digerakan oleh mesin. Anda dapat mengatur kecepatan treadmill sesuai dengan kemampuan tubuh Anda.
Elliptical trainer
Seperti pada treadmill, elliptical trainer juga merupakan alat yang bisa digunakan untuk latihan kardiovaskular. Eliptical trainer memiliki dua pedal yang terhubung dengan pegangan tangan yang dapat digerakkan. Gerakan elips pada elliptical trainer ini melibatkan kedua tangan dan kaki, sehingga melibatkan otot tubuh bagian atas dan bawah.
Stationery bike
Stationary bike merupakan alat yang menirukan gerakan bersepeda. Ada dua jenis stationary bike, yaitu upright bike (berdiri) dan recumbent bike (duduk). Beberapa model stationary bike juga dilengkapi dengan pegangan tangan yang dapat digunakan untuk melibatkan otot-otot lengan dan tubuh bagian atas saat berlatih.
Smith machine
Smith machine ini terdiri dari sebuah batang beban yang terhubung dengan sistem pulley pada rel vertikal. Batang beban pada Smith machine dapat bergerak secara vertikal dengan bantuan sistem penahan dan pemandu yang mengikuti jalur rel. Hal ini dapat membantu Anda untuk melakukan berbagai latihan beban, seperti squat, bench press, shoulder press, dan lunges dengan menggunakan barbell yang stabil dan aman.
Kettlebell
Kettlebell merupakan alat gym yang berbentuk seperti bola dengan pegangan di atasnya. Alat gym ini terbuat dari logam dengan berat yang bervariasi, mulai dari beberapa kilogram hingga puluhan kilogram. Jadi, Anda harus menggunakan kettlebell dengan berat yang sesuai dengan kekuatan Anda untuk menghindari terjadinya cedera.
6 Rekomendasi Gym di Tembalang
Mungkin Anda masih bingung untuk mencari tempat gym di Tembalang yang mempunyai fasilitas memadai dan tempat yang nyaman. Jangan khawatir, berikut adalah tempat gym di Tembalang yang recommended.
Diamond Gym Semarang
Alamat | Jalan Banjarsari Raya, Nomor. 1, BQ Square, Nomor. 12B, Kec. Tembalang, Kota Semarang |
---|---|
Telepon/Wa | 081328296231 |
Website | – |
Link Google Maps | Diamond Gym Semarang |
Jam Operasional |
|
@diamondgym.smg |
Rekomendasi tempat gym yang pertama yaitu ada Diamond gym Semarang. Diamond gym Semarang buka pada pukul 7 pagi sampai pukul 9 malam untuk hari senin sampai dengan jumat dan pukul 8 pagi sampai pukul 6 sore untuk hari sabtu dan minggu. Jadi Anda jangan sampai salah jam ketika ingin mengunjungi Diamond gym Semarang. Untuk lokasinya berada di Jalan Banjarsari yang mungkin dekat dengan beberapa kost mahasiswa.
Bagi Anda yang masih pemula, terdapat petunjuk pemakaian di setiap alat yang dapat memudahkan Anda untuk menggunakan alat tersebut. Tetapi, Anda juga bisa bertanya kepada CS nya langsung untuk membantu Anda dalam menggunakan peralatan yang ada. Harga yang diberikan oleh Diamond gym perbulannya yaitu sebesar Rp. 250.000 atau jika sudah terdaftar menjadi member. Namun, Anda harus membayar sebesar Rp. 50.000 terlebih dahulu untuk biaya administrasi.
The Wave Fitness
Alamat | Citra Grand Ruko San Fransisco F12 & 15, Sambiroto, Kec. Tembalang, Semarang, Jawa Tengah 50276 |
---|---|
Telepon/Wa | 085725478167 |
Website | – |
Link Google Maps | The Wave Fitness |
Jam Operasional | Senin – Minggu :
|
@wavefitness_official |
The Wave Fitness merupakan tempat salah satu tempat gym terbaik yang ada di Kecamatan Tembalang. The wave fitnes ini memiliki prinsip yaitu selalu memaksimalkan service untuk customer, karena kepuasan pelanggan akan menjadi kebanggan mereka. Dengan memiliki pelatih yang komunikatif dan responsif, akan membantu Anda ketika berlatih di sana.
Tak kalah dengan pelayanan yang dimiliki, The Wave Fitness juga memiliki fasilitas yang sangat baik. Mereka mempunyai alat yang lengkap dan tentunya dengan tempat yang nyaman. Pilihan paket yang diberikan The Wave Fitness ini ada tiga, yaitu Full pass (member), Single entry pass, dan personal trainer. Untuk yang full pass (member) dihargai dengan Rp. 250.000 per bulannya. Untuk mendapatkan informasi yang lebih detail, Anda bisa mengunjungi akun instagram mereka atau menghubungi nomor yang tertera diatas.
Keke’s Gym
Alamat | Jl. Kompol R. Soekanto No.89D, Sambiroto, Kec. Tembalang, Kota Semarang |
---|---|
Telepon/Wa | 0895616614400 |
Website | – |
Link Google Maps | Keke’s Gym |
Jam Operasional | Senin – Jumat :
Sabtu – Minggu :
|
@kekesgym |
Keke’s gym merupakan pilihan tempat gym yang tepat untuk Anda dengan memiliki fasilitas yang lengkap serta kebersihan yang memadai. Fasilitas yang diberikan oleh Keke’s gym diantaranya yaitu, ruangan yang ber-AC, loker, toilet dan tempat ganti baju. Selain itu, peralatan gym yang dimiliki juga berkualitas dan tergolong masih baru sehingga dapat memberikan rasa aman dan nyaman untuk Anda ketika sedang menggunakan alat tersebut.
Menurut ulasan dari para pelanggan, Keke’s gym ini mempunyai pelayanan yang sangat baik dengan pelatih yang ramah dan profesional. Untuk para ladies juga jangan khawatir, karena di Keke’s gym ada trainer wanita yang siap untuk membantu dan melatih Anda. Tempat ini sangat worth it bagi Anda karena hanya dengan Rp. 200.000 / bulan Anda sudah mendapatkan fasilitas yang sangat baik.
Rainbow Gym di Tembalang
Alamat | Perumahan tulus harapan, Blk. C, RT.9/RW.9, Sendangmulyo, Kec. Tembalang, Kota Semarang |
---|---|
Telepon/Wa | 082138578345 |
Website | |
Link Google Maps | Rainbow gym |
Jam Operasional | 06.00 – 21.30 |
@rainbowgym_smg |
Selanjutnya yaitu ada Rainbow gym Semarang. Rainbow gym Semarang merupakan salah satu tempat gym unisex yang berada di Tembalang Kota Semarang. Tempat gym ini buka setiap hari pada pukul 6 pagi sampai dengan pukul 9 malam.
Untuk harga yang diberikan oleh Rainbow gym di setiap paketnya juga masih terjangkau yaitu dengan pricelist sebagai berikut :
- Join member / umum (Rp. 50.000)
- Latihan / umum ( Rp. 8.000)
- Latihan non member ( Rp. 15.000)
- Join member / pelajar ( Rp. 30.000)
- Latihan / pelajar (Rp. 5000)
Namun, untuk member pelajar, setelah lulus sebagai pelajar atau mahasiswa Anda harus melakukan pendaftaran ulang untuk diganti menjadi member umum. Di Rainbow gym juga tidak ada batasan waktu, Anda hanya cukup membayar sekali sebesar 8K atau 5K untuk latihan. Jadi, Anda bisa melakukan gym dari waktu buka hingga tutup jika kuat
J17 Fitness Ketileng
Alamat | Jl. Juwono Baru RT04/RW04 Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Tembalang Lokasi di belakang RSUD KRMT Wongsonegoro, Kec. Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah 12345 |
---|---|
Telepon/Wa | 08122522935 |
Website | |
Link Google Maps | J17 Fitnes Ketileng |
Jam Operasional | 06.00 – 21.00 |
@j17fitnessketileng |
Berdiri sejak 26 September 2006, menjadikan J17 Fitness ketileng menjadi sebuah tempat gym yang terpercaya dan menjadi tempat berlatihnya para atlet-atlet. J17 Fitness berada di Kecamatan Tembalang, tepatnya di belakang RSUD KRMT Wongsonegoro. Walaupun memiliki tempat yang tidak terlalu besar, mereka mempunyai alat gym yang sangat cukup untuk membantu mencapai body goals Anda.
Bhumi Gym
Alamat | Jl. Tirto Agung No.46, Pedalangan, Kec. Banyumanik, Kota Semarang |
---|---|
Telepon/Wa | 085747220100 |
Website | |
Link Google Maps | Bhumi Gym |
Jam Operasional |
|
@bhumigym |
Bhumi gym merupakan tempat gym yang berada di jalan Tirto Agung, Kecamatan Banyumanik. Tempat gym ini terdapat harga khusus untuk Anda yang pelajar dan mahasiswa, yaitu mulai dari harga 20k untuk paket one day visit yang berarti 1 kali pertemuan. Tak hanya itu, terdapat paket lainnya yaitu :
- One hour with personal trainer ( Rp. 175.000)
- Sendiri member bulanan (Rp. 150.000)
- Keroyokan member bulanan ( Rp. 125.000)
- Mau personal trainer / 1 bulan 18x pertemuan (Rp. 1.750.000)
Semua paket tersebut free air putih, loker, dan handuk selama masih ada persediaannya. Bagi Anda yang masih pemula, tenang saja akan ada tim mereka yang siap membantu Anda untuk memberi tahu bagaimana cara menggunakan alat fitness tersebut. Namun untuk newbie disarankan datang di jam-jam sepi supaya leluasa untuk mencoba berbagai alat yang ada.
Itulah rekomendasi tempat gym yang ada di Tembalang. Perlu untuk diingat bahwa sebelum Anda memulai latihan di gym, disarankan untuk berkonsultasilah dengan profesional kesehatan terlebih dahulu, terutama jika Anda belum pernah berolahraga secara teratur sebelumnya.
Baca juga : Rekomendasi Tempat Camping di Semarang Dengan Pemandangan Indah